Ketika sedang berlangsung mata kuliah Perancangan Basis Data, dan disuruh untuk insert beberapa data kedalam table database kemudian di export menjadi sebuah file sql.
Namun ketika dilakukan proses export, muncul error seperti berikut “mysqldump: Couldn’t execute ‘SHOW VARIABLES LIKE ‘gtid\_mode”: Table ‘performance_schema.session_variables’ doesn’t exist”
Setelah dicari tahu, hal tersebut terjadi karena sebelumnya saya melakukan upgrade versi mysql server, sedangkan database nya tidak dilakukan mysql_upgrade juga, sehingga ada ketidak sesuaian database core nya.
Untuk mengatasi hal tersebut, berikut langkah-langkahnya
1. Jalankan mysql_upgrade
mysql_upgrade -u root -p --force
2. Restart service mysql
service mysql restart
Setelah dilakukan 2 perintah diatas, silakan lakukan export database kembali, dan semestinya error tersebut tidak akan muncul
Mungkin cukup sekian, semoga bermanfaat